PatiToday.com-Arus balik hari H+3 di Terminal Pati masih terlihat sepi, belum ada tanda-tanda lonjakan penumpang yang menuju ke berbagai wilayah. Baik tujuan Jakarta maupun tujuan Sumatera dan tujuan lainnya, karena masyarakat Pati rata-rata merantau ke berbagai wilayah. Selasa, 27/6/2017.
Hal tersebut di karena libur panjang pada Hari Raya Idul Fitri 1438 H, sekolah-sekolah sebagian besar baru masuk tanggal 17 Juli 2017.
Lonjakan penumpang diperkirakan mulai tanggal 1 Juli 2017, karena sebagian yang libur kerja tanggal 3 Juli baru mulai masuk kerja.
Sugiyanto bagian penjualan tiket bus antar Provinsi PO Bejeu kepada Wartawan mengatakan,"Pemesanan tiket tujuan Jakarta dan lainnya paling banyak mulai tanggal 1 Juli 2017, ini disebabkan libur kerja dan libur sekolah masih panjang,"katanya.
Untuk harga tiket bus tujuan Jakarta dipatok harga Rp. 450.000,- dengan fasilitas dapat makan satu kali prasmanan. (Aris)