PatiToday.com-Atlet Downhill (Sepeda Extrim) terus genjot latihan di Track Ternadi Dawe Kudus, karena akan ikut berlaga di Kejurnas Seri 3. Atlet yang terdiri 4 orang ini pantang menyerah, dengan biaya sendiri demi mengharumkan nama Kabupaten Pati.
Ibarat anak ayam ditinggal induk semangnya, karena Kepengurusan ISSI Pati sendiri sudah fakum. Padahal Downhill salah satu potensi olah raga yang perlu dikembangkan.
Atlet Downhill Kabupatèn Pati yang siap ikuti Kejurnas Seri 3 sebagai berikut, Johans a.k.a blackboy kelas men youth, Rizki Aditya kelas men sport B, R. Krisdayanti a.k.a Mr. Kis Kelas Master B dan Yudi a.k.a Komo Kelas Master D.
Mereka berlatih keras di Track Ternadi Dawe Kudus tanpa pelatih dan binaan, dengan kemampuannya sendiri dan pembiayaan sendiri demi mengangkat nama Downhill dan Kabupaten Pati.
Rizki Aditya saat berbincang-bincang dengan Reporter mengatakan,"Meskipun tanpa bimbingan pelatih dan dukungan dana kami akan terus berlatih untuk ikut dalam Kejurnas demi mengangkat Club Downhill dan nama Kabupaten Pati,"jelasnya singkat.
Bravo..! Dunia perolah ragaan khususnya Downhill (Sepeda Extrim) semoga makin dikenal dan diperhatikan oleh Pemerintah. (Aris)