Kelompok orang yang menerobos aparat keamanan masuk kedalam aula rapat. |
Kelompok orang tersebut sebelumnya berkumpul didepan Kantor Desa sambil membawa pamlet dan sempat memasang spanduk pada dijalan serta di area Kantor Desa.
Menurut keterangan Kepala Dusun Santoso salah satu perangkat aktif Desa Sumbermulyo saat dikonfirmasi awak media mengatakan,"Kelompok orang yang hanya bisa dihitung jari tersebut dikordinir oleh mantan Kepala Desa, mengajak saudara-saudaranya datang ke Kantor Desa dengan membawa pamlet tulisan-tulisan yang mengkritisi kinerja Pemerintahan Desa Sumbermulyo. Bertepatan dengan itu kami jajaran perangkat Desa bersama Kepala Desa dan Camat sedang mau mengadakan rapat pembentukan panitia pencalonan perangkat desa untuk mengisi kekosongan perangkat yaitu Sekdes dan Kadus,"katanya.
"Kami sebagai perangkat Desa siap dikritisi, silahkan mereka menyuarakan aspirasinya tetapi dengan tertip diluar Kantor Desa jangan masuk ke dalam ruang rapat. Masuk kedalam ruamg rapat ini sama saja mengganggu kinerja Pemerintahan Desa dan mau menggagalkan rencana pembentukan panitia pencalonan perangkat desa. Oleh sebab itu lain kali kami berharap aparat keamanan bisa tegas mengambil sikap agar semua perangkat desa bisa bekerja lebih baik dan lancar,"kata Santoso kembali.
Setelah mereka mendapat arahan dari Kapolsek Winong AKP Purwito dan Danrami Winong Kapten Sugeng membubarkan diri keluar dari ruang rapat. Untuk menjaga kondusifitas rapat pembentukan panitia pencalonan perangkat desa Sumbermulyo ditunda. (Aris)