PatiToday.com, Pati Kota-Puncak peringatan Hari Juang TNI AD ke-78 tahun 2023 tingkat kabupaten Pati dilaksanakan di halaman Makodim Pati.Jumat,(15/12/2023).
Menjabat sebagai Inspektur Upacara adalah Komandan Kodim 0718/Pati Letkol Inf Jon Young Saragi, S.Sos dengan peserta upacara seluruh anggota TNI, PNS TNI AD Kodim Pati serta anggota Dinas Jawatan TNI AD.
Dalam kesempatan tersebut inspektur upacara membacakan amanat dari Kepala Staf TNI AD (KASAD) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, M.Sc.
Dalam amanat tertulisnya, KASAD menyampaikan bahwa Hari Juang TNI AD merupakan momentum penting untuk mengenang perjuangan para pahlawan yang telah rela mengorbankan jiwa dan raganya demi mempertahankan kemerdekaan dan kedaulatan bangsa Indonesia.
Bahwasanya Jenderal Sudirman dengan keteguhan dan keberaniannya memimpin pasukan di Pertempuran Ambarawa. Meski dalam kondisi sakit, tidak pernah menyerah dan terus memimpin pasukan.
Dan pertempuran Ambarawa menjadi salah satu momen penting dalam sejarah perjuangan bangsa, kegigihan dan keberanian Jenderal Sudirman menjadi inspirasi bagi semuanya.
Hari Juang TNI AD kali ini mengusung tema “TNI Bersama Rakyat Bersatu Dengan Alam untuk NKRI”. Tema ini memiliki makna yang sangat mendalam, yaitu bahwa kita harus terus memperkuat kemanunggalan TNI AD - Rakyat, meningkatkan kemampuannya dan berperan aktif dalam pelestarian alam.
Kemanunggalan TNI AD-rakyat merupakan kunci keberhasilan dalam menghadapi berbagai macam tantangan.
KASAD juga mengajak bersama-sama wujudkan cita-cita para pahlawan, yaitu menjadikan Indonesia sebagai bangsa yang merdeka, bersatu, berdaulat, adil dan makmur. Dan seluruh jajaran agar meningkatkan kewaspadaan terhadap berbagai potensi kerawanan yang mungkin terjadi di lingkungan tugas masing-masing, dan selalu pegang teguh komitmen Netralitas TNI.
Usai upacara, Dandim Pati menekankan kembali kepada seluruh anggota, bahwa TNI AD harus solid dan dicintai rakyat dimanapun berada terkhususnya di wilayah kabupaten Pati.
"Mari kita ciptakan suasana yang kondusif, suasana yang tenang di wilayah kabupaten Pati,"tegas Dandim. (Red)