PatiToday.com, Pati Kota-Dukungan mengalir terus dari berbagai elemen masyarakat, kali ini dari Organisasi Masyarakat (Ormas) Pemuda Pancasila untuk pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Pati nomor urut 2 Wahyu - Suharyono.
Dukungan Pemuda Pancasila bagi pasangan Wahyu - Suharyono akan semakin memperkuat basis mereka dalam Pilkada Pati. Kehadiran organisasi ini, dengan semangat nasionalisme dan kepedulian terhadap daerah, tentu memberikan tambahan semangat bagi pasangan tersebut dalam mencapai visi dan misinya untuk pembangunan Pati.
Setelah pelantikan pengurus di gedung PGRI Jl. Syeh Jangkung Pati, Senin, 28/10/2024, Pemuda Pancasila menyatakan dukungan penuh terhadap pasangan Wahyu Indriyanto dan Suharyono dalam Pilkada Pati.
Dukungan ini menunjukkan bahwa Pemuda Pancasila siap berperan aktif dalam mendukung program-program yang diusung pasangan calon tersebut, dengan harapan dapat memberikan kontribusi positif bagi pembangunan Kabupaten Pati.
Joni Kurnianto yang duduk sebagai dewan penasehat Pemuda Pancasila Cabang Pati mengatakan,"Deklarasi dukungan Pemuda Pancasila kepada pasangan Wahyu Indriyanto dan Suharyono, karena melihat visi misi yang dibawa pasangan tersebut bisa membawa perubahan Kabupaten Pati dalam meningkatkan pembangunan infrastruktur dan masyarakat sejahtera,"katanya.
Dukungan dari berbagai kalangan, seperti Pemuda Pancasila, Ali Badrudin, para kyai, serta komunitas jemaat gereja, semakin memperkuat posisi Wahyu Indriyanto dan Suharyono dalam Pilkada Pati.
Dengan dukungan dari beragam elemen masyarakat, mulai dari tokoh politik, tokoh agama, hingga organisasi kepemudaan, pasangan ini memperoleh kepercayaan yang lebih luas untuk mewujudkan visi "Mbangun Deso Wargane Mulyo" dan program-program unggulan lainnya. (Aris)